Selamat untuk Lulusan SMAIQu Al Bahjah Pusat Cirebon yang Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Melalui SNBP 2023

Lulusan SMAIQu Al Bahjah Pusat Cirebon Angkatan ke-5 yang Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Melalui SNBP 2023
Selamat untuk Lulusan SMAIQu Al Bahjah Pusat Cirebon yang Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Melalui SNBP 2023
Santri SMAIQU Al Bahjah Pusat yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri Jalur SNBP 2023

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Bismillah Alhamdulillah Allahummasholi ‘ala sayyidina Muhammad shollu’alaiih…

Yayasan Al Bahjah dengan bangga mengucapkan selamat kepada para lulusan SMAIQu Al Bahjah Pusat Cirebon Angkatan ke-5 yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri melalui Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023.

Para lulusan yang berprestasi dan telah terbukti dalam bidang akademik adalah Ahmad Faisal Nurrohman yang diterima di IPB University jurusan Ilmu dan Teknologi Kelautan, M. Irfan yang diterima di IPB University jurusan Nutrisi dan Teknologi Pakan, Zaki Abdurrahman Syauqii yang diterima di UPI Bandung jurusan Pendidikan Bahasa Arab, Cindy Herpati yang diterima di ITB Fakultas Teknologi Industri, Ayu Sugihartini yang diterima di UNSRI jurusan Teknik Kimia, dan Angelainun Mukhlisa yang diterima di UNSRI jurusan Biologi.

Prestasi yang diraih oleh para lulusan ini tentunya tak lepas dari doa dan dukungan semua pihak, terutama Guru Kami Buya Yahya, Yayasan Al Bahjah, Wali Santri, Asatidzah dan semangat para santri dalam mencapai cita-cita mereka. Kami bangga dengan pencapaian yang telah diraih dan kinerja lulusan kami yang telah membuktikan bahwa dengan kerja keras dan doa yang tulus, segala sesuatu bisa dicapai.

Yayasan Al Bahjah dan SMAIQu Al Bahjah Pusat mengucapkan terima kasih atas dukungan dan doa dari semua pihak yang telah membantu para lulusan dalam mencapai cita-cita mereka. Dalam kesempatan ini, kami juga memohon doa agar para santri kami selalu dimudahkan dalam mendapatkan ilmu yang berkah dunia akhirat.

Syukron Jazakumullah ahsanal jaza. Mari terus mendukung dan mendoakan prestasi para lulusan SMAIQu Al Bahjah Pusat untuk meraih kesuksesan di masa depan. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan dalam setiap langkah perjalanan hidup mereka.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Mari bergabung dengan media sosial SMAIQu Al-Bahjah di :

🔖Website : https://www.smaiqualbahjahpusat.sch.id

🔖Facebook: SMAIQu Al-Bahjah

🔖Fanpage: SMA Islam Qurani Al Bahjah

🔖IG: smaiqualbahjah

🔖 YouTube : SMAIQu Al-BahjahAl-Bahjah Cirebon
🔖 Tiktok :@smaiqualbahjahpusat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *